Thursday, November 20, 2014

FUNGSI SUMIF PADA EXCEL

Fungsi Penjumlahan Bersyarat Pada Excel

Sebagai pengembangan dari Fungsi SUM yang telah dibahas pada artikel sebelumnya, Fungsi SUMIF digunakan untuk melakukan penjumlahan nilai-nilai pada suatu range, yang biasanya berupa kolom dari suatu tabel, dengan hanya memilih nilai-nilai yang memenuhi syarat yang ditetapkan.
Sintaks:
=SUMIF(range_ktiteria, kriteria, range_jumlah)
  • range_kriteria: adalah range yang akan dievaluasi oleh Fungsi SUMIF untuk menentukan apakah nilai pada baris tertentu memenuhi kriteria untuk bisa dimasukkan dalam penjumlahan.
  • kriteria: adalah string yang menyatakan syarat yang ditetapkan kepada Fungsi SUMIF agar hanya menjumlahkan nilai-nilai yang sesuai dengan syarat tersebut.
  • range_jumlah: adalah range dari nilai-nilai yang akan dijumlahkan asalkan kriterianya terpenuhi. Range ini bersifat optional. Bila range ini tdak dimasukkan, maka penjumlahan dilakukan pada nilai-nilai yang berada pada range_kriteria.
Contoh 1:
Tabel pada gambar di atas menampilkan luas sebagian propinsi di Indonesia. Berdasarkan luas pada tabel tersebut, propinsi dibagi atas 2 kelas, yaitu kelas A untuk propinsi yang mempunyai luas lebih besar dari 50,000 KM2 dan kelas B untuk propinsi dengan luas lebih kecil dari 50,000 KM2.
Tabel pada gambar di atas menampilkan luas sebagian propinsi di Indonesia. Berdasarkan luas pada tabel tersebut, propinsi dibagi atas 2 kelas, yaitu kelas A untuk propinsi yang mempunyai luas lebih besar dari 50,000 KM2 dan kelas B untuk propinsi dengan luas lebih kecil dari 50,000 KM2. Fungsi SUMIF kemudian akan digunakan untuk menentukan total luas kelas A dan total luas kelas B, seperti ditunjukkan pada gambar berikut ini.
  • Pada cell C22 masukkan formula berikut ini untuk meghitung total luas kelas A
    =SUMIF(C4:C19,">=50000")
    dan pada cell C23 masukkan formula berikut ini untuk menghitung total luas kelas B
    =SUMIF(C4:C19,"<50000")
  • Pada contoh ini, Fungsi SUMIF tidak memasukkan parameter 'range_jumlah' ke dalam argumennya sehingga, secara default, Fungsi SUMIF akan menggunakan parameter 'range_kriteria' untuk menjumlahkan nilai-nilainya.
Contoh 2:
Permasalahan kita kembangkan lebih jauh lagi dengan menambahkan kolom 'wilayah' pada tabel yang digunakan pada contoh pertama, dimana propinsi dikelompokkan ke dalam wilayah 'Sumatera' dan wilayah 'Jawa'. Kemudian total luas wilayah tersebut akan dihitung. Tentu saja total luas setiap wilayah didasarkan hanya pada total luas propinsi yang terdaftar.
  • Untuk menentukan luas setiap wilayah, pada cell C22 masukkan formula berikut ini untuk meghitung luas wilayah Sumatera
    =SUMIF(C4:C19, "Sumatera", D4:D19)
    dan pada cell C23 masukkan formula berikut ini untuk menghitung total luas wilayah 'Jawa'.
    =SUMIF(C4:C19, "Jawa", D4:D19)
  • Berbeda dengan contoh sebelumnya, pada contoh ini, Fungsi SUMIF juga memasukkan parameter 'range_jumlah' ke dalam argumennya sehingga Fungsi SUMIF akan menggunakan range D4:D19 untuk menjumlahkan nilai-nilainya dan menggunakan range C4:C19 sebagai kolom kriteria untuk dievaluasi untuk memutuskan apakah 'Sumatera' ataukah 'Jawa'.